Ilustrasi seseorang yang sedang mengatur keuangan menggunakan pos prioritas. (Syifa Khoirunnisa/job)
Suaramahasiswa.info, Unisba- Perkuliahan tatap muka akan segera dilaksanakan oleh beberapa kampus dalam waktu dekat ini, sehingga kehidupan indekos mungkin akan mulai ramai kembali. Mahasiswa dari luar kota, mungkin saat ini sudah harus mulai mencari tempat untuk tinggal sementara di sekitar kampus.
Sobat kampus, kehidupan anak kost itu tidak selalu berjalan mulus loh. Biasanya salah satu yang menjadi masalah dalam kehidupan anak kosan adalah keuangan. Oleh karena itu, bagi kamu yang belum pernah ngekos wajib banget mengetahui tips mengatur keuangan dengan memiliki skala prioritas yang baik.
Apa sih skala prioritas itu? Kalau menurut Sri Sudarmi dan Waluyo dalam bukunya yang berjudul Galeri Pengetahuan Sosial Terpadu, skala prioritas adalah suatu daftar yang berisikan kebutuhan yang harus dipenuhi oleh manusia sesuai dengan level/tingkat pemenuhannya. Skala prioritas digunakan untuk menyusun kebutuhan dari yang penting terlebih dahulu hingga ke hal yang bisa ditunda.
Selain mengerti skala prioritas, menjadi anak kost akan dituntut untuk lebih kreatif dalam memaksimalkan fasilitas kosan seperti dapur dan fasilitas internet. Nah, misalnya dalam urusan masak memasak, tidak hanya menu makanannya saja yang harus kreatif. Terkadang anak kost juga mengalami kendala minimnya alat masak yang ada di dapur kosan.
Tidak jarang mereka akan menggunakan panci rebusan untuk menggoreng telur atau bahkan mangkuk mie untuk minum kopi. Pokoknya yang penting tidak harus membeli perabot baru untuk mencegah pengeluaran yang lebih banyak.
Selanjutnya, anak kost disarankan mengatur keuangan dengan metode 50-30-20 yang dipopulerkan oleh Senator Elizabeth Warren dan putrinya, dalam buku All Your Worth: The Ultimate Lifetime Money Plan. Konsep dari metode ini adalah dengan mengalokasikan uang berdasarkan tiga kategori yaitu kebutuhan (needs) sebesar 50%, keinginan (wants) sebesar 30%, dan tabungan (saving) 20%.
Dengan menggunakan metode ini kemampuanmu membuat skala prioritas akan diuji sobat kampus. Ada yang pernah coba?
Tips selanjutnya yang dapat sobat kampus terapkan adalah dengan berbelanja kebutuhan pokok sekali dalam sebulan. Buat daftar apa saja yang akan dibeli untuk selama sebulan kedepan supaya tidak berakhir membeli barang yang tidak kamu butuhkan.
Setelah menerapkan pembuatan daftar belanja dalam sebulan, jangan lupa terapkan pantang beli produk sebelum promo. Untuk mendapat produk promo kamu dapat melihat brosur produknya atau menunggu momen-momen tertentu seperti Tahun Baru, Lebaran, dan Natal. Tapi walaupun sedang promo, tetap beli produk sesuai dengan kebutuhan ya!
Kemudian hal terakhir yang paling penting adalah mencari pemasukan tambahan. Sekarang sudah banyak pekerjaan yang cocok untuk mahasiswa, seperti membuat online shop, content creator, pelayan cafe, barista, dan lainnya. Kalian bisa pilih pekerjaan yang bisa disesuaikan dengan kesibukan kamu, jangan sampai kuliahmu terbengkalai karena terlalu sibuk mencari uang.
Wahai calon anak kost, semua keputusan ada di tanganmu, maka buatlah keputusan yang bijak terutama dalam hal keuangan. Ketika kamu memulai hidup sendiri maka keadaan sekitar akan memaksa kamu untuk lebih mandiri. Jangan kalah dalam situasi apapun dan bertanggung jawablah atas setiap keputusan yang kamu pilih. Semoga tips di atas dapat digunakan sebagai referensi ya!
Penulis: Syifa Khoirunnisa/job
Editor: Sophia Latamaniskha