
Foto ilustrasi. (Fahriza/Job)
Mendengar kata mantan mungkin sensitif bagi sebagian orang. Pasalnya, terkadang hal itu membuat kita teringat tentang kenangan yang kita lakukan sama si dia. Nah, dari pada kita berlarut – larut galau dan susah move on, berikut ada lima rekomendasi lagu yang bikin kamu move on dari mantan. Check this out!
- Berpisah itu Mudah – Rizky Febian feat Mikha Tambayong
Dari judul lagunya aja, udah kelihatan jelas kalo lagu ini mempengaruhi kita bahwa move on itu mudah. Ditambah lagi, lirik lagu memotivasi dan melodi yang easy listening membuat kita makin semangat buat lupa sama si mantan.
Hal senada juga dirasakan oleh Nurhayati, mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi (Fikom) yang mengaku berpisah itu bukan akhir dari segalanya. “Habis dengerin lagu ini aku merasa kalau putus itu enggak sulit, berpisah itu mudah,” ucapnya sembari tersenyum.
- Selow – Wahyu
Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Safira Febriyanti menceritakan saat dengar melodi lagu ini, kamu bakal dibawa ke nuansa pantai yang santai. “Lagu ini bikin aku ngerasa kalau enggak ada dia semuanya bakal baik-baik aja, bakal selow kaya judul lagunya.”
Selain itu, Safira pun merasa lepas pikiran dari si dia. Ia pun menyebut mendengarkan melalui headset dengan posisi berbaring di kamar lebih terasa selow walau tanpa kehadiran si mantan.
Musik vidio dari lagu ini juga telah ditonton lebih dari 18 juta orang dan semakin terkenal setelah di-cover oleh channel Youtube SMVLL.
- Moving On – Andien
‘Menyambut bebasnya pagi ini’, begitu penggalan lirik lagu yang menandakan bahwa semuanya akan baik-baik saja menurut Gina Nisrina, mahasiswa FEB 2014.
Selain dari penggalan lirik tersebut, judul dan beat musik yang fun membuat kamu merasa termotivasi bahwa berlarut-larut dalam kesedihan itu enggak baik. Kamu juga akan merasakan aura semangat saat mendengar lagu ini. Gina Nisrina juga menambahkan, bahwa lagu ini memiliki beat semangat ditambah dengan liriknya yang bahagia sehingga memberi kesan menyenangkan.
- Jar of Hearts – Christina Perri
Siapa sih yang nggak tau lagu ini? Lagu yang booming pada era tahun 2011 ini masih eksis sampe sekarang. Tak heran orang-orang masih mendengarkan lagu ini karena lirik nya yang bisa membangkitkan diri kamu saat putus cinta.
Menurut Chintya Biela Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis lagu ini cocok untuk meyakinkan diri bahwa si Mantan bukan yang terbaik buat kamu. “Kalo kita disakitin, nggak usah balik lagi sama mantan, kaya di lagu ini.” Begitu tuturnya.
- Thank u, Next – Ariana Grande
Lagu ini menceritakan tentang rasa terimakasih Ariana kepada para mantannya. Selain itu, Ariana juga bercerita bahwa ia banyak belajar tentang kesabaran dan rasa bersyukur dari mantan nya. Hal ini juga dialami mahasiswa Fikom, Annisa Nurizki yang pernah mengalami hal yang sama seperti Ariana. “Aku juga berterimakasih sama Mantan, karena dia ngajarin aku banyak hal, kaya di lagu ini,” ceritanya.
Dalam lirik lagu ini Ariana juga menyebutkan nama empat mantannya mulai dari Ricky Alvarez, mantan tunangan nya Mac Miller dan mendiang Big Sean.
So, kita juga bisa seperti Ariana dan Annisa, bahwa nggak selamanya mantan itu buruk dan tanpa kita sadari mantan juga banyak memberikan pengaruh baik bagi kita. Ayo move on!
Semoga daftar lagu diatas bisa bikin kamu move on dari mantan dan enggak berlarut-larut buat mikirin si mantan ya. Apapun musiknya, yang terpenting adalah jalani hidup kamu dengan baik karena kamu nggak bisa terpaku terus sama masa lalu, dan kamu harus bangkit buat menemukan hal yang baru. Semangat para galau-ers!
Reporter: Tazkya Fadhiilah/Job
Penulis: Tazkya Fadhiilah/Job