
Penampilan Barsena sebagai salah seorang guest star dalam acara Inagurasi psikologi 2013 yang diselenggarakan di lapangan parkir Unisba, sabtu malam (10/5). Kemeriahan pengunjung terus bergejolak hingga larut malam.
Suaramahasiswa.info, Unisba – Psikologi mengadakan acara Inagurasi, pada Sabtu (10/05) di lapangan parkir Unisba. Acara inagurasi ini diadakan oleh mahasiswa Psikologi 2013 yang memang sudah menjadi tradisi pada setiap tahunnya. Konsep dalam acara ini mengusung tema psyrytale dengan tagline “one step closer with 2013”.
Ahmad Komarudin selaku ketua pelaksana menjelaskan bahwa tiap angkatan yang ada di Fakultas Psikologi ini adalah sebuah kerajaan. “Jadi maksud kami mengambil tema psyrytale karena kami ingin mengkonsep acara ini bagaikan kerajaan, kami mengundang seluruh kerajaan di Fakultas Psikologi untuk hadir di pesta kerajaan 2013,” tambahnya.
Tujuan dari diadakannya acara ini adalah untuk mengakrabkan seluruh civitas akademika yang ada di Fakultas Psikologi. “Acara ini untuk lebih mengakrabkan seluruh civitas akademik yang ada di Fakultas Psikologi, kami mengundang dari mulai mahasiswa, alumni hingga dosen” tutur ketua pelaksana.
Antusias dari para mahasiswa pun sangat bagus, terlihat dari bertambah banyaknya pengunjung yang hadir. “Kegiatan ini yang paling variatif dari acara inagurasi sebelumnya. Acaranya ga bikin bosen, soalnya segala ada jadi bagus buat silaturahmi,” tukas Ridwan Nugraha mahasiswa Psikologi 2011.
Banyak macam kegiatan dalam rangkaian acara ini, diantaranya penampilan dari setiap angkatan. Selain penampilan dari mahasiswa, dalam inagurasi ini juga mengundang bintang tamu yaitu Barsena yang merupakan pemenang ‘Nez academy’ dan juga Panorama Band.
Penampilan dari Barsena berhasil merubah suasana hening menjadi ramai kembali. Para mahasiswa sangat bergembira dengan kedatangan Barsena sebagai bintang tamu. Begitu juga dengan Barsena yang terlihat bergembira diatas panggung. “Pertama kali diajakin manggung disini tuh seneng banget, apalagi tadi ngeliat mahasiswa psikologi ini asik-asik. Jadi baguslah, saya sangat megapresiasi dengan baik acara ini,” ujar pemenang Nez Academy itu.
Ahmad Komarudin mengharapkan dengan adanya acara ini akan lebih mengakrabkan seluruh civitas akademik—khususnya angkatan 2013. “Harapan saya agar setelah acara ini selesai kami (2013 –red) bisa lebih akrab dan kompak. Selain itu juga semoga seluruh keluarga besar Fakultas Psikologi bisa lebih saling mengenal lagi,” Tutupnya. (Khalida/SM)