Suasana lahan parkir mobil Unisba yang sedang diperbaiki pada Selasa (24/1/2017). Perbaikan ini tidak dapat diprediksi selesainya, karena masih banyak masyarakat Unisba yang menggunakan lahan parkir, akibat hal tersebut proses perbaikan dilakukan malam hari. (Febrian/Job)
Suaramahasiswa.info, Unisba – Lahan parkir mobil Unisba di Jalan Tamansari No.1, Bandung mengalami perbaikan, karena kondisi paving block yang sudah rusak. Perbaikan ini dimulai pada Januari 2017, tetapi tidak dapat diprediksi waktu selesainya. Kepala Bagian Sarana dan Prasarana, Koko Heriyadi saat ditemui di ruangannya pada (24/1) berharap perbaikan lahan parkir mobil ini dapat cepat selesai.
“Kami menginginkan selesai dalam kurun waktu satu bulan. Namun, karena masyarakat kampus tidak sedikit yang memakai mobil, jadi perbaikannya hanya dilaksanakan pada malam hari,” jelasnya.
Koko menambahkan, perbaikan ini akan dilanjutkan ke lahan parkir motor dekat Sekretariat Menwa. “Perbaikan ini diharapkan akan lanjut ke lahan parkir motor dekat Sekretariat Menwa dengan paving block sisa dari lahan parkir mobil yang nantinya akan dipilah dulu,” tambahnya.
Salah satu mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Jurusan Manajemen, Angga Putra Pradama yang beranggapan bahwa perbaikan ini harus mempunyai standar waktu. “Saya setuju dengan adanya perbaikan ini, tetapi waktu perbaikannya seharusnya dapat diatur. Agar tidak menghalangi akses ke dalam kampus dan mengganggu proses jalannya kegiatan akademik,” ucap mahasiswa angkatan 2014.
Sama halnya dengan mahasiswa Fakultas Psikologi, Ilham Rizqullah yang berpendapat bahwa perbaikan ini membuat kondisi ujian tidak kondusif. “Perbaikan lahan parkir membuat Unisba menjadi lebih baik. Namun di sisi lain, perbaikan ini juga menimbulkan kebisingan pada saat ujian berlangsung,” ujar mahasiswa angkatan 2016 itu. (Febrian/Job)