Suasana open recruitment UKM dan LKM Unisba di sebelah Gedung Aquarium (7/10). Organisasi internal kampus mulai membuka pendaftaran bagi mahasiswa baru yang berminat aktif berorganisasi.
Suaramahasiswa.info, Unisba – Sudah menjadi tradisi rutin di Unisba, Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan Lembaga Kegiatan Mahasiswa (LKM) mencari anggota baru. Mereka mencari mahasiswa yang mau aktif dalam organisasi, sesuai dengan minat bakatnya. Tahun ini pun organisasi internal kampus kembali membuka kesempatan untuk mahasiswa yang tertarik di dunia keorganisasian.
Menambah pengalaman dan mendapat relasi seluas-luasnya menjadi alasan mengapa para mahasiswa baru mau berorganisasi. Hal ini disampaikan oleh Santi Husni, mahasiswi Fakultas Ekonomi 2015. Dia tertarik mengikuti organisasi karena akan menambah ilmu dan pengalamannya untuk nanti di masa depan. Santi menambahkan, screening dianggap sebagai simulasi bagaimana nanti wawancara di dunia kerja. “Disini kebanyakan organisasi kan ada screeningnya, jadi kita bisa latihan buat wawancara kerja nantinya,” ujar mahasiswi yang ingin bergabung lebih dari satu organisasi.
Tidak hanya Santi, semangat berorganisasi pun dirasakan Mutiara Amalia. Tak tanggung-tanggung, dia berencana mendaftar empat organisasi sekaligus. Kemudian, nanti dia akan menentukan mana yang sesuai dengan minatnya. “Saya maunya daftar ke empat organisasi, nantinya tinggal memilih mana yang cocok dengan saya,” tutur mahasiswi Fakultas Dakwah 2015 tersebut. (Rifka/SM)